Friday, October 30, 2020

Membuat Business Plan Dengan BMC bersama Coach Irfan

Penerapan dan implementasi model bisnis yang tepat pada suatu perusahaan dapat memberikan manfaat utama dan sangat membantu bagi perusahaan khususnya untuk menyampaikan misi sosial pada lembaga social enterprise. Menurut Osterwalder dan Pigneur (2009) model bisnis adalah sebuah model bisnis yang menggambarkan tentang dasar pemikiran bagaimana suatu organisasi menciptakan, memberikan, dan menangkap nilai suatu perusahaan. Model bisnis di gunakan untuk mempermudah menggambarkan suatu konsep bisnis. Model bisnis juga di gunakan bukan hanya untuk perusahaan, tapi juga di terapkan untuk social enterprise. Pada zaman yang penuh dengan inovasi dan perkembangan yang begitu cepat, model bisnis sangat di butuhkan oleh perusahaan untuk bisa mengetahui efesiensi dan melakukan evaluasi dengan cepat. Salah satu model bisnis yang berkembang saat ini adalah Business Model Canvas (BMC). Business Model Canvas (BMC) adalah bahasa yang sama dalam sebuah model bisnis untuk menggambarkan, memvisualisasikan, menilai, dan mengubah model bisnis dalam satu lembar canvas. Business Model Canvas memiliki 9 elemen, yaitu : Customer Segment, Value Proposition, Channels, Customer Relationship, Key Activities, Key Resources, Key Partnership, Revenue Streams, dan Cost Structure (Osterwalder dan Pigneur, 2009). Pada praktiknya BMC bukan hanya di gunakan untuk perusahaan dan entrepreneur, bahkan di gunakan untuk mengetahui strategi, nilai lebih dari suatu organisasi, komunitas pendidikan, bahkan ada yang digunakan untuk pengembangan suatu perpustakaan. Penerapan Business Model Canvas (BMC) bukan merupakan hal yang baru dalam dunia akademisi, dan sudah banyak praktisi yang menggunakan BMC karena relevan, praktis, dan mudah dipahami. Nah... pada pertemuan sesudah UTS ini saya akan ajak kawan-kawan belajar tentang BMC pada ahlinya, namanya Irfan Ilmi yang pernah meraih juara business plan dengan skema BMC di Malaysia dan Singapore. bagi yang ingin baca-baca materinya silakan download pada link berikut ini: https://www.dropbox.com/s/cgdkoj174n8jo4s/BMC%20Ka%20irfan.pdf?dl=0 atau https://www.dropbox.com/s/cgdkoj174n8jo4s/BMC%20Ka%20irfan.pdf?dl=0